Tingginya tingkat polusi yang mencemari udara di ibukota Meksiko, Mexico City, mencapai tahap yang mengkhawatirkan. Akibat buruknya polusi udara yang dirasakan sejak Hari Kamis pekan lalu (9 Mei 2019) membuat sekolah-sekolah di Mexico City dan sekitarnya terpaksa diliburkan.
Menurut data dari Direktorat Pemantauan Atmosfer Meksiko, kondisi kualitas udara di Mexico City saat ini sangat buruk, karenanya kepada masyarakat dihimbau untuk membatasi aktifitas di luar rumah termasuk kegiatan olahraga pagi yang selama ini sering dilakukan warga.
Selain itu diberlakukan juga penerapan lingkungan darurat dimana sejumlah kendaraan bermotor tertentu tidak diizinkan untuk berkendara.
Sementara itu berdasarkan keputusan Kementerian Pendidikan Meksiko, Secretaría de Educación Pública, (SEP), seluruh sekolah dari mulai dari pra sekolah/maternal (PAUD), taman kanak-kanak hingga sekolah dasar di Mexico City dan sekitarnya terpaksa diliburkan pada Kamis 16 Mei 2019 hari ini.
Lebih lanjut SEP menyarankan kepada seluruh civitas pendidikan di Mexico City dan sekitarnya agar menahan diri dari aktivitas fisik dan olahraga, menghilangkan semua aktivitas di luar ruangan, pergi ke dokter jika mengalami ketidaknyamanan terutama akibat kondisi udara yang buruk serta menghindari penggunaan kontak lensa.
⚠AVISO⚠ Tweet dari CAMegalópolis
Mié 18:00 Kondisi udara di Mexico City dan sekitarnya (Direktorat Pemantauan Kualitas Udara Meksiko) Referensi:
Continúa la #ContingenciaAmbiental atmosférica extraordinaria por #Particulas y #Ozono.
MAÑANA NO HABRÁ CLASE EN LOS CENTROS EDUCATIVOS DE NIVEL BÁSICO DE LA ZMVM
Más información ➡ https://t.co/uNbOXp8UqD pic.twitter.com/izD2eVAfZZ
En la mayor parte de la #CDMX y zona conurbada la #CalidadDelAire es MALA, valor máximo 141 puntos del #ÍndicePM2_5 registrados en el municipio de #Nezahualcóyotl.
Direktorat Pengawasan Atmosfer: http://www.aire.cdmx.gob.mx/
UnoTV: Kelas-kelas ditunda karena kontingensi lingkungan
Comments powered by CComment